Total Tayangan Halaman

Selasa, 04 November 2008

Rabu, 17 September 2008

Kegunaan Kapok Fiber / kapuk Randu

Dari zaman dahulu kegunaan kapuk randu / kapok fiber baik di Indonesia negara kita ini maupun di Luar Negeri pada umumnya adalah untuk Kasur dan Bantal. Namun dengan perkembangan dan kemajuan teknologi, saat ini kapuk randu / kapok fiber sudah dapat digunakan untuk berbagai macam kebutuhan seperti ; - Bahan campuran textile / kaos, di eropa kapuk randu sudah dipakai untuk bahan campuran kaos, dan di china sudah ada perusahaan yang membuat benang dari kapuk dengan komposisi 20% kapok fiber dan 80% kapas. - Bahan luar kulit bola softbaal - Untuk isi bagian dalam dari pelampung - Untuk Peredam di sound system - Untuk kandang marmut dan bindatang lainnya - untuk kasur yoga, bantal dll dengan semakin banyaknya kegunaan kapok fiber / kapuk randu, maka peluang untuk budidaya kapuk randu sangat menjanjikan.

Minggu, 17 Agustus 2008

Kapok Fiber / Kapuk Randu

Tanaman kapok / kapuk randu ( ceiba petandra ) di Indonesia dikembangkan secara sederhana oleh rakyat. Tanaman kapok banyak tumbuh di Jawa Tengah dan Jawa Timur, serta sebagian kecil daerah lain seperti Lampung dan NTT. Pada bulan Agustus ini, tanaman kapok mulai memasuki masa-masa panen, secara massal panen kapok terdapat pada bulan september sampai desember. Tanaman kapok hanya berbuah 1 kali dalam 1 tahun, sehingga panenpun juga dilakukan hanya 1 kali dalam setahun. Harga yang berlaku pada masa panen ini biasanya sedikit menurun, dan pada kondisi musin panen sudah habis harga dari buah kapok melonjak drastis. Dalam hal ini akan berlaku hukum pasar.